TIM PBL FKM UAD MENGADAKAN KEGIATAN SENAMย CEGAH HIPERTENSI DI DUSUN PELEMWULUNG, BANTUL
Ditulis oleh : Humas FKM UAD
Tim Pengalaman Belajar Lapangan (PBL) Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta Telah Sukses Mengadakan Kegiatan Senam Cegah Hipertensi yang berlangsung di Gang Buntu RT 03 Dusun Pelemwulung, Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
Sebelumnya, Tim PBL FKM UAD telah melangsungkan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) untuk menentukan prioritas masalah kesehatan yang ada di Dusun Pelemwulung RT 03. Kemudian diperoleh prioritas masalah yaitu penyakitย Hipertensi karena penyakit tersebut merupakan penyakit yang paling banyak diderita oleh masyarakat.
Dibimbing oleh Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) UAD Tyas Aisyah Putri, S.Tr. Keb, M.K.M, Tim PBL FKM UAD diketuai oleh Indah Puspita Sari dengan anggota Julita Nuratira, Anisa Humaero Rafifah, Nikka Annisa Hanan Agustina dan Sintia Nurfirmanilah.
Kegiatan senam cegah Hipertensi ini dilaksanakan pada hari Minggu 7 Juli 2024 yang merupakan rangkaian akhir dari kegiatan PBL yaitu Intervensi Masyarakat Desa. Kegiatan senam cegah hipertensi ini dihadiri oleh Ketua RT, Kader Kesehatan dan Masyarakat RT 03 Dusun Pelemwulung dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga lansia.
Indah menuturkan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan derajat kesehatan melalui senam yang dilakukan masyarakat dapat mengurangi risiko terkena hipertensi.
โPentingnya kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa melakukan aktivitas fisik secara rutin contohnya dengan senam ini dapat mengurangi resiko terkena hipertensiโ, ujarnya, dalam keterangan tertulis, Minggu 07 Juli 2024
Untuk Instruktur senam dalam kegiatan ini adalah Ibu El.Parmuni yang merupakan salah satu warga RT 03 Pelemwulung yang memang berprofesi sebagai instruktur senam. Beliau merupakan instruktur senam yang mengisi di berbagai tempat seperti di Yayasan Jantung Indonesia cabang Yogyakarta.
Sebelum kegiatan senam berjalan, dilakukan sesi pre-test terlebih dahulu untuk melihat seberapa jauh pengetahuan masyarakat terhadap penyakit Hipertensi.
Kemudian terdapat sesi penyampaian edukasi singkat terkait cara pencegahan Hipertensi dengan menerapkan CERDIK (Cek Kesehatan Rutin, Enyahkan Asap Rokok, Rajin Aktivitas Fisik, Diet Seimbang, Istirahat Cukup, Kelola Stres) serta pembagian stiker yang berisi tentang penjelasan Hipertensi secara umum dan cara pencegahan Hipertensi.
Lalu, kegiatan dilanjutkan dengan post-test untuk mengetahui peningkatan pemahaman masyarakat terhadap materi yang telah disampaikan sebelumnya. Untuk rangkaian kegiatan selanjutnya yaitu senam bersama, selain senam bersama TIM PBL FKM UAD menyiapkan doorprize untuk memeriahkan kegiatan senam tersebut. Antusias masyarakat sangat tinggi, hal ini dibuktikan dengan kehadiran masyarakat yang cukup banyak untuk mengikuti senam.