DELEGASI UAD AKTIF DALAM MUSYAWARAH WILAYAH 3 ISMKMI DI SURABAYA
Ditulis oleh : Humas FKM UAD

Marfuatun Rizka (Gubernur FKM), Haniya Bella Dona (Koordinator Daerah DIY) Andi Yasin Abdilah Ihwan (Anggota ISMKMI DIY) dan Muhammad Ridho Ar-Rahman (Wakil Ketua HMPS Kesmas) sebagai delegasi UAD dalam Musyawarah Wilayah 3 ISMKMI 2025 (Foto : Humas FKM UAD)
Musyawarah Wilayah 3 (Muswil 3) Ikatan Senat Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Indonesia (ISMKMI) kembali digelar pada 20-23 Februari 2025 di UPT PMP2KP Surabaya, Jawa Timur. Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengirimkan empat delegasi yakni Marfuatun Rizka (Gubernur FKM), Haniya Bella Dona (Koordinator Daerah DIY) Andi Yasin Abdilah Ihwan (Anggota ISMKMI DIY) dan Muhammad Ridho Ar-Rahman (Wakil Ketua HMPS Kesmas) untuk berkontribusi dalam acara tersebut.
Agenda Musyawarah Wilayah 3 ISMKMI 2025 berlangsung selama 4 hari. Muswil menjadi agenda tahunan yang digelar dalam rangka penetapan, pengesahan Laporan Pertanggungjawaban Koordinasi (LPK), dan pemilihan koordinator wilayah maupun wakil koordinator wilayah periode berikutnya. Tahun ini, tender Muswil dimenangkan oleh Universitas Nahdlatul Ulama, yang diikuti oleh berbagai institusi dari Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, dan Bali.

Foto dari kiri : Andi Yasin Abdilah Ihwan (Anggota ISMKMI DIY), Haniya Bella Dona (Koordinator Daerah DIY), Marfuatun Rizka (Gubernur FKM), dan Muhammad Ridho Ar-Rahman (Wakil Ketua HMPS Kesmas) sebagai delegasi UAD dalam Musyawarah Wilayah 3 ISMKMI 2025 (Foto : Humas FKM UAD)
Kegiatan yang berlangsung selama 4 hari tersebut menjadi salah satu kegiatan bermakna bagi pengurus Wilayah 3 ISMKMI beserta delegasi yang ikut. “Kalau nggak ikut kegiatan Muswil 3 ISMKMI, aku nggak bakal tau bahwa Organisasi ISMKMI se-menyenangkan itu” ucap salah satu delegasi UAD. Pada kegiatan Muswil 3, delegasi dari UAD menjadi trending topik karena keaktifannya dalam forum musyawarah, buah dari keaktifan delegasi UAD membawa pulang plakat / penghargaan sebagai Institusi Terbaik se wilayah 3.